Rabu, 08 September 2010

Anggota Persit Harus Bisa Pahami Perannya



Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 172 Jayapura PD XVII/Cenderawasih diminta untuk bisa memahami perannya. Hal itu antara lain ditegaskan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 172 Jayapura PD XVII/Cenderawasih Ny Diah Made Sukadana pada acara serah terima jabatan dan pelantikan pengurus baru dilingkungan Persit KCK Koorcab Rem 172 Jayapura yang dilaksanakan di Aula Trikora Waena Jayapura Papua Jumat (24/7).

”Sebagai Persit, kita semua harus bisa memahami tiga peran utama kita dengan baik,” katanya di depan para pengurus. Ketiga peran itu masing - masing adalah menjadi pendamping suami yang setia, sabar dan selalu mendukung karir suami, sebagai ibu dari anak-anak dan sebagai anggota organisasi. ”Sebagai isteri prajurit memang berat karena kita harus siap mendampingi dalam kondisi apapun, tetapi kita harus melakukannya dengan ikhlas dan sabar dan harus selalu mendampingi suami dimanapun ia ditempatkan. Saya bangga dengan ibu-ibu karena bisa mendampingi suami,” katanya.

Kata Ny Diah Made Sukadana, kekuatan suami ada pada isteri, karena itu seberat apapun tugas yang dihadapi kalau isteri selalu memberikan dukungan moril dengan penuh kasih sayang maka suami akan mampu menghadapi.

Peran kedua adalah Persit sebagai ibu dari anak-anak, Persit harus mampu membimbing dan mendidik anak sehingga kelak menjadi anak-anak yang baik dan berguna bagi njusa dan bangsa. Selanjutnya peran Persit yang ketiga adalah Persit sebagai anggota organisasi. ”Sejak pertama menikah dengan tentara, kita tentu sudah memahami bahwa banyak aturan yang mengikat tentara. Sehingga sebagai isteri yang juga anggota organisasi Persit harus senantiasa mengikuti aturan. Apapun yang diputuskan sebagai anggota organisasi kita harus mengikuti,” katanya.
Sebagai anggota organisasi Persit juga harus mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya masing-masing sesuai bidang tugasnya. ”Jadilah manusia yang berguna bagi dan bisa berbuat bagi orang banyak, dampingi suami dengan setia dan dukung tugas-tugasnya serta laksanakan tugas – tugas organisasi dengan kompak,” pesannya.

Jabatan pengurus yang diserahterimakan itu diantaranya adalah Ketua Seksi Organisasi Koorcab Rem 172 dari Ny Budhoyo kepada Ny Bambang Purwadi, dan sejumlah anggota pengurus lainnya yang baru bergabung termasuk jabatan bendahara Yayasan Kartika Jaya Koorcab Rem 172 dari Ny Roni Sulaeman kepada Ny Rio Hendrawan dan sejumlah pengurus yayasan lainnya.

Ny Diah juga berpesan kepada para pengurus agar para pengurus dapat melaksanakan tugasnya dengann baik dan penuh tanggung jawab disadari bahwa semua masih dalam proses pembelajaran. ”Kita semua belajar , mari kita bersama sama melaksanakan tugas sambil terus belajar,” pesannya. Sertijab tersebut berlangsung dalam suasana yang sederhana dan penuh kekeluargaan.**

Tidak ada komentar: